-
Sekjen Pemuda Muslimin Indonesia Hadiri Pembukaan Munas 9 Pemuda Hidayatullah
-
Masyarakat.net
-

Rasfiuddin Sabaruddin (tengah) bersama Muhammad Khairul Huda
Jakarta, MASYARAKAT.NET - Sekretaris Jenderal Pimpinan Besar Pemuda Muslimin Indonesia periode 2025 - 2030, Muhammad Khairul Huda menghadiri pembukaan acara Musyawarah Nasional (MUNAS) IX Pemuda Hidayatullah di Gedung Pusat Dakwah Hidayatullah, 08 Januari 2026 pagi.
Pada kesempatan tersebut, Khairul menyempatkan diri bertemu langsung dengan Ketua Umum Pengurus Pusat Pemuda Pemuda Hidayatullah periode 2023 - 2026, Rasfiuddin Sabaruddin dan menyampaikan komitmen untuk kian mempererat ukhuwah sesama OKP Islam.
"Perjuangan OKP Islam perlu terus dijaga agar tetap senantiasa berada pada barisan perjuangan yang kokoh dan teratur rapi. Untuk mewujudkan itu, kita mulai dengan silaturahmi yang intensif, dan membangun ukhuwah erat." Jelas Khairul.
Khairul menegaskan bahwa Pemuda Muslimin Indonesia akan bekerja dengan sepenuh-penuhnya upaya untuk mewujudkan soliditas di kalangan OKP Islam sebagai implementasi program azas organisasi, persatuan dalam umat Islam.
-
Baca Juga :
- WI Dukung Program Kampung Haji dan Sinergi Strategis dengan Danantara untuk Kemaslahatan Umat
- Relawan Wahdah Peduli Gelar Trauma Healing Anak Korban Banjir Aceh Tamiang
-
Lanjut Khairul, "Persatuan dalam umat Islam harus bisa diwujudkan bila kita ingin melihat umat Islam bisa meraih kemerdekaan sejati. Kehadiran kami pada acara saudara kita di Pemuda Hidayatullah, adalah langkah awal, akan ditindaklanjuti dengan langkah selanjutnya."
Sebagai sesama OKP Islam Pemuda Muslimin Indonesia dan Pemuda Hidayatullah berpeluang besar menjadi mitra strategis dalam melaksanakan tugas perjuangan dan dakwah di kalangan pemuda dan masyarakat.
"Alhamdulillah, kami bersama saudara-saudara di Pemuda Hidayatullah sepaham bahwa memperbanyak silaturahmi akan mempererat ukhuwah dan itu menjadi kekuatan bagi gerakan OKP Islam dalam mengawal perjuangan umat ke depan." Pungkasnya.
-
Update Info Covid 19 Nasional dan Internasional Disini:
-
Tag :
-
Komentar :
-
Share :